Harianbekasi.com, Seoul, Korea – Tim voli putri dengan julukan Red Force/Red Sparks dan Megawati Hangestri siap untuk melanjutkan catatan Kemenangan beruntun mereka dengan menghadapi IBK Altos pada laga yang dijadwalkan berlangsung Selasa, 14 Januari 2025. Dengan sembilan kemenangan beruntun, Red Sparks kini berambisi untuk meraih kemenangan ke-10 dan semakin memperkuat posisi mereka di klasemen.
Pelatih Ko Hee-jin menegaskan pentingnya pertandingan ini untuk mengejar selisih poin dari Hyundai Hillstate yang berada di posisi kedua. “Kemenangan di laga ini sangat krusial bagi kami. Kami ingin mengikis jarak poin dan membuktikan bahwa kami layak berada di puncak,” ujar Ko Hee-jin.
Red Sparks saat ini unggul empat poin dari IBK Altos, dan kemenangan akan menegaskan kekuatan mereka untuk layak menjadi juara.
Persaingan semakin ketat, mengingat Hyundai Hillstate baru saja mengalami kekalahan mengejutkan dari Ai Pappers dan Pink Spider juga kalah dengan Hi Pass.
Hal ini memberi peluang bagi Red Sparks untuk memperpendek jarak dengan klasemen peringkat satu dan dua. Dengan catatan head-to-head yang menguntungkan, di mana Red Sparks telah menang dua dari tiga pertemuan terakhir melawan IBK Altos, mereka sangat optimis untuk meraih hasil positif.
“Pelajaran dari pertandingan sebelumnya melawan GS Caltex menjadi tolak ukur Tim kami saat ini untuk menjaga kondisi dan siap menghadapi tantangan ini. Kami ingin menjaga momentum dan terus memimpin di klasemen” tambah Megawati Hangestri, yang juga dikenal dengan julukan Megatron.
Dengan semangat tinggi dan dukungan dari para penggemar, Red Force bertekad untuk memberikan penampilan terbaik dalam laga yang membuat trend sejarah baru untuk hal ini.